• Add to Facebook
  • Add to Digg
  • Add to Twitter
  • Add RSS Feed

Bukti Komisi digie

Terimakasih atas kunjungan anda - Sukses Selalu

Rabu, 29 Februari 2012

Rossi: Hari yang Buruk

Diposting oleh Info Untuk Anda di 09.25



Sepang - Sesi tes pra-musim hari pertama di Sepang bikin Valentino Rossi kecewa. Rider Ducati itu menyebut kondisi di dalam tes tersebut sudah membuatnya tak menuai banyak data tambahan seperti yang diinginkan.

Setelah awal Februari lalu, Sepang kini kembali menjadi tempat tes pra-musim MotoGP, dengan hari pertama sudah tuntas, Selasa (28/2/2012), ini. Di sesi itu, Rossi hanya mencatatkan waktu terbaik kedelapan dengan torehan waktu 2 menit 3,245 detik setelah melaju di 27 lap.

"Ini hari yang buruk karena kami tidak memiliki waktu yang cukup untuk bekerja," keluh Rossi kepada situs MotoGP.

"Kami juga sedikit sial karena pagi ini aku keluar dengan sangat cepat (ke lintasan) tapi kondisi lintasannya buruk, kotor dan licin," lanjutnya.

Laju Rossi kemudian juga diganggu oleh hujan yang mewarnai sesi tes tersebut. Ini memang membuatnya bisa menguji motor di lintasan basah, meski sebaliknya tidak mendapatkan data cukup di lintasan kering.

"Ketika kondisinya membaik, kami sudah memakai ban lebih dari 20 lap. Kami memutuskan untuk menunggu sampai petang untuk memakai ban baru, tapi sialnya hujan turun di petang harinya."

"Jadi ini bukan hari yang penting, selain kami bisa bekerja di kondisi basah karena ini pertama kalinya kami menguji motor yang baru di kondisi basah, dan perasaannya cukup baik, seperti musim lalu dengan motor lama. Dari sudut pandang kondisi basah, ini bagus, tapi di kondisi kering kami tidak mengerti apa-apa," simpul Rossi.


====================================================================




0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2011 Ibens Blog | Design ibentravel.blogspot.com