• Add to Facebook
  • Add to Digg
  • Add to Twitter
  • Add RSS Feed

Bukti Komisi digie

Terimakasih atas kunjungan anda - Sukses Selalu

Selasa, 07 Februari 2012

Percepat Pemulihan, Hayden Jalani Operasi

Diposting oleh Info Untuk Anda di 15.17


California - Hanya dua bulan sebelum seri pertama MotoGP musim 2012 dimulai, Nicky Hayden harus naik meja operasi. Itu terpaksa dia lakukan demi mempercepat proses pemulihan cedera yang sudah didapat sejak tahun lalu.

Dikutip dari Crash, Hayden dijadwalkan melakukan operasi pada bahunya di Amerika Serikat pada Senin (6/2/2012) ini waktu setempat. Operasi dianggap menjadi opsi terbaik buat Hayden untuk memulihkan cedera cartilage pada bahunya.

Tindakan operasi tersebut terbilang mendadak lantaran dia sendiri baru mengetahui kalau cederanya belum benar-benar pulih saat berujicoba di Sepang pekan lalu. Hayden tak tampil maksimal dalam sesi tersebut karena merasakan gangguan pada bahunya.

"Tentu saja kembali operasi sebelum musim dimulai tak pernah jadi hal yang bagus. Tapi saya sesungguhnya senang beruji coba di Malaysia, karena itu membantu saya menemukan kalau masalah pada bahu lebih besar dari yang kami ketahui sebelumnya. Setelah melakukan pemindaian, jelas sudah kenapa saya tak bisa berkendara dengan baik," sahut Hayden.

Seri pertama MotoGP akan digelar pada 8 April mendatang di Losail, Qatar. Meski masih ada waktu sekitar dua bulan, pemulihan pasca operasi membutuhkan waktu panjang dan dikhawatirkan Hayden tak bisa menjalani balapan pertama dengan kondisi 100%.

"Kekecewaan adalah bagian dari kehidupan dan bagian dari MotoGP, jadi kami akan menghadapinya dan melakukan semua hal yang mungkin untuk kembali ke lintasan dalam kondisi baik secepatnya."

"Ducati dan seluruh tim memberikan upaya maksimal di musim ini, dan itu membuat saya tetap bersemangat serta tetap percaya diri menjelang musim baru," tuntas mantan juara dunia tahun 2006 itu.

====================================================================


0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2011 Ibens Blog | Design ibentravel.blogspot.com